Sabtu, 16 Februari 2013

The Gunners Diminta Bangkit Lawan Bayern




The Gunners Diminta Bangkit Lawan Bayern - Arsenal baru saja memperoleh hasil menyakitkan dengan tersingkir dari Piala FA. The Gunners diminta secepatnya bangkit guna menghadapi pertarungan penting melawan Bayern Munich di Liga Champions.

Tim London Utara ini akan menjamu Bayern untuk melakoni pertandingan leg I babak 16 Besar di Emirates, Rabu (20/2/2013) dinihari WIB.

Menjelang duel itu, Arsenal dalam kondisi kurang ideal. Pasukan Arsene Wenger itu didepak di babak keenam Piala FA usai kalah 0-1 dari Blackburn Rovers, tim yang berada satu tingkat di bawah kasta Premier League.

Di seberang kubu, Bayern sedang perkasa. Pasukan Jupp Heynckes itu belum terkalahkan lagi sejak takluk 1-2 dari Bayer Leverkusen di Bundesliga pada Oktober 2012 silam.

Die Roten juga masih memimpin klasemen sementara dengan keunggulan jauh dari para rival-rivalnya dan sudah memasukkan 57 gol dengan kemasukan tujuh gol saja dalam 22 pertandingannya.

Arsene Wenger meminta timnya melupakan hasil buruk di Piala FA dan berkonsentrasi penuh untuk menyambut pertandingan berikutnya melawan Bayern.

"Saya pikir penting untuk fokus pada pertandingan kami berikutnya," ucap manajer Arsenal itu yang dikutip dari situs resmi Arsenal.

"Dan ini adalah sebuah kesempatan bagus untuk menunjukkan bahwa kami memiliki karakter dan tim ang bisa berjuang untuk satu sama lain. Itu yang bisa Anda lakukan."

"Anda bisa menjauh dalam artian mengenai apa yang orang-orang bilang dan menunjukkan seberapa kuat Anda di pertandingan berikutnya.

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Baca Juga !

Conte: Juve Kelelahan

 

Allenatore Juventus Antonio Conte menilai para pemainnya dilanda rasa kelelahan sehingga tidak bisa tampil sebaik biasanya ketika dikalahkan oleh AS Roma.

Beberapa hari sebelum menyerah 0-1 dari Roma, Minggu (17/2/2013) dinihari WIB, Juve juga harus tampil di ajang Liga Champions. Ketika itu, Rabu (13/2) dinihari WIB, Juve menang 3-0 atas Celtic.

Jika ditambahkan dengan laga kontra Fiorentina di Seri A pekan lalu--dimenangi Juve dengan skor 2-0--maka 'Bianconeri' sudah melakoni tiga pertandingan dalam kurun waktu sepekan.

"Saya sudah bilang sebelum laga kontra Fiorentina bahwa sudah pasti kami tidak suka memainkan tiga pertandingan dalam tujuh hari," tutur Conte di Football Italia.

"Kami harus membayar itu dengan rasa lelah dan satu hari tambahan sebenarnya dapaat membuat kami beristirahat dan lebih terorganisir. Inilah satu-satunya alasan yang bisa saya berikan hari ini, karena kami tidak bermain sebagai sebuah tim dan ketika kami seperti itu siapapun bisa mengalahan kami," katanya.

Ini merupakan kali kedua Juve kalah di laga Seri A setelah menjalani partai Liga Champions. Sebelumnya mereka juga pernah dibekap Milan 0-1 beberapa hari setelah mengalahkan Chelsea 3-0.

"Pujian buat Roma, itu adalah sebuah kemenangan bagus. Ini adalah Roma yang baru, jadi kami tidak punya banyak materi untuk mempersiapkan diri lawan mereka. Saya harap saya punya lebih banyak informasi sehingga bisa tampil lebih baik."

"Kami menyesali bahwa tidak ada satu hari tambahan untuk mempersiapkan diri dan memulihkan tingkat kebugaran kami. Saya harap di masa depan jadwal dapat diatur sedemikian rupa sehingga ada sedikit rasa hormat untuk sebuah klub yang membawa nama Italia di Eropa," tegas Conte.


Judul : The Gunners Diminta Bangkit Lawan Bayern
Permalink : http://kakuzu-id.blogspot.com/2013/02/the-gunners-diminta-bangkit-lawan-bayern.html

Bagaimana pendapat sobat mengenai The Gunners Diminta Bangkit Lawan Bayern ini ?
Silakan utarakan pendapat sobat dengan berkomentar di bawah ini !

0 komentar:

Posting Komentar

 

Kakuzu Blog Copyright © 2013 | Admin By